Strategi Trading Forex Aman Dengan Modal 50 Juta

09.23.00
Strategi Trading Modal 50 Juta
Apa strategi trading yang paling aman digunakan jika punya modal 50 juta? Di artikel kali ini, kami akan membagikan strategi yang paling aman dan cocok untuk Anda coba jika memiliki modal sebanyak 50 Juta.




Jika Anda tidak memiliiki modal sebanyak itu, mungkin Anda bisa mencoba strategi trading untuk modal yang kecil disini:
1. Cara trading aman menggunakan modal 25 juta.
2. Tips dan Strategi Trading Dengan Modal 5 Juta.

Pada artikel nomor 2 diatas, ada 4 hal penting yang wajib anda ketahui, berikut ulasannya:
1. Berapa Modal Trading Yang Ideal dan Aman.
2. Strategi Trading Dengan Modal Sebesar 5 Juta Rupiah.
3. Tips Memilih Broker Sesuai Dengan Modal Yang Anda Punya.
4. Memilih Strategi Yang Tepat Sesuai Dengan Jumlah Modal.

Anda mungkin berpikir dengan modal 50 juta sangat aman untuk trading. Itu benar, namun Anda harus konsisten dengan strategi yang akan digunakan. Jangan fokus kepada hasil yang besar dan membuat anda lalai dengan strategi, dan ujung-ujungnya hasil yang anda harapkan tidak sesuai dengan kenyataannya.

Jika berbicara mengenai logika, semakin besar modal trading, akan semakin aman pula ketahanan dana kita. Tapi, jika bicara soal aman atau tidaknya, itu kembali pada strategi dan cara yang kita pakai.

Memang sih, dengan modal 50 juta itu kita bisa lebih fleksibel menentukan volume tradingan kita. Kita juga bisa memilih lebih banyak produk untuk di tradingkan selain Forex, misalkan: Komoditas (emas, perak, minyak), Index Saham (Nikkei, KOSPI, Dow Jones), dan CFD (saham turunan dari Nikkei, KOSPI, dan Dow Jones).

Oke, biar tidak melenceng topik kita, kita langsung aja ke inti dari artikel ini.

STRATEGI TRADING DENGAN MODAL 50 JUTA

Sekedar mengingatkan, bisnis forex ini memiliki tingkat resiko yang sangat tinggi. Kami sarankan bagi Anda untuk mengikuti strategi ini dengan disiplin. Walaupun strategi trading kali ini lebih aman dari yang sebelumnya, Anda harus tetap stick to the plan.

Cara Trading Dengan Modal 50 Juta di Broker Lokal
Trading di broker lokal bisa menjadi referensi bagi Anda yang lebih mengutamakan keamanan dan kelancaran proses deposit (setor dana) withdrawal (penarikan dana). Pilihlah broker lokal yang sudah terdaftar di BAPPEBTI. Untuk broker lokal, minimal lot yang diperbolehkan adalah 0,1 lot per transaksi (Buy atau Sell). Leverage yang digunakan adalah 1:100. Penjelasan mengenai leverage bisa dibaca disini: Apa itu leverage dan bagaimana cara menghitungnya.
Nah, sebagai referensi broker, Anda bisa mencoba broker Monex. Berikut panduannya:

#1. Registrasi Demo Account >> DEMO & SIMULASI
Jika ingin langsung mencoba Live Account silahkan klik disini: LIVE ACCOUNT

#2. Strategi yang cocok untuk trading dengan modal 50 juta di broker lokal adalah strategi trading short term (jangka pendek) dan long term (jangka panjang).

#3. Untuk volume lot yang aman, dianjurkan pada tiap transaksi yang diambil sebesar 0,5 lot saja. Jangan mengambil lebih untuk menjaga ketahanan dana.

#4. Jumlah Open Position maksimal 3 kali.

#5. Cocok digunakan untuk semua produk trading: Forex, Komoditas, Stock Index, dan CFD.

#6. Untuk lebih amannya, hindari aktifitas trading jika ada berita besar yang akan terjadi (fundamental). Silahkan cek di Forex Factory untuk melihat agenda berita pasar keuangan internasional.

Rumus Perhitungan Profit dan Loss (Untung dan Rugi) Pada Trading Forex
Untuk memahami lebih jauh tentang rumus profit dan loss, sebaiknya Anda membaca artikel ini dulu:
- Formula Profit dan Loss Dalam Trading

Berikut merupakan contoh ilustrasi trading di broker lokal yang aman jika modal awal anda sebesar 5 juta rupiah, misalkan Anda ingin transaksi mata uang Direct Currency > EUR/USD (EURO melawan Dolar Amerika):

Tabel Spesifikasi Transaksi Forex EUR/USD
Tabel Spesifikasi Transaksi Forex untuk mata uang EUR/USD di Monex

CONTOH: Anda memiliki modal sebesar Rp. 50.000.000 dan melakukan deposit ke broker Monex. Karena Fix Rate, maka dalam dollar jumlah modal Anda sebesar USD$ 5.000.
Anda melakukan BUY (membeli) EUR/USD sebanyak 0.5 lot di harga 1.24650

Ingat, karena broker Monex menggunakan sistem 5 digit, untuk memudahkan perhitungan maka jika 1.24650 bergerak menuju 1.24750 tetap kita baca 100 poin namun pada rumusnya hasilnya kita bagikan dengan 10. Jika anda belum mengetahui perbedaan broker 4 digit dengan 5 digit, silahkan baca artikel ini: Perbedaan Broker 4 Digit dan 5 Digit

- Perhitungan Keuntungan
Jika EUR/USD bergerak dari 1.24650 ke harga 1.24750  (naik 100 poin), maka anda mendapatkan keuntungan dengan perhitungan sebagai berikut:

Jadi, keuntungan yang didapat dari transaksi seperti diatas (Volume 0.5 lot dan Kenaikan 100 poin) adalah Rp. 500.000.

- Perhitungan Kerugian
Jika EUR/USD bergerak dari 1.24650 ke harga 1.24550 (turun 100 poin), maka anda mendapatkan keuntungan dengan perhitungan sebagai berikut:

Jadi, kerugian yang didapat dari transaksi seperti diatas (Volume 0.5 lot dan Penurunan 100 poin) adalah Rp. - 500.000

Rasio perbandingan keuntungan dan kerugian dengan modal 50 Juta rupiah:
Jika dalam sehari anda melakukan transaksi sebesar 0.5 lot, maka presentase keuntungan atau kerugian yang anda gunakan dalam sehari adalah sekitar 5%.

Berapakah Total Keuntungan Yang Bisa Saya Dapat Selama 1 Tahun?
Jika anda menerapkan strategi trading kami dengan benar dan disiplin, maka berikut asumsi keuntungan Anda dalam setahun:
- Asumsikan dalam sebulan anda trading selama 10 hari dan konsisten menghasilkan Rp 500.000 per hari. Dalam sebulan, anda akan mendapatkan keuntungan: 10 x 500.000 = Rp 5.000.000.
- Jika dalam sebulan anda konsisten mendapatkan 5 juta, maka dalam 1 Tahun keuntungan Anda adalah: 12 x 5.000.000 = Rp 60.000.000.
- Jika total keuntungan Anda 60 Juta dalam setahun ditambahkan dengan modal awal anda, maka TOTAL KEUNTUNGAN anda adalah: 60.000.000 + 50.000.000 = Rp 110.000.000.

Trading merupakan bisnis yang sederhana dan mudah jika Anda mempunyai Trading Plan!

Simak juga strategi kami dengan modal sebesar dibawh ini:
1. Strategi Trading Forex Dengan Modal 5 Juta
2. Strategi Trading Forex Dengan Modal 25 Juta
3. Strategi Trading Forex Dengan Modal 100 Juta
4. Strategi Trading Forex Dengan Modal 1 Milyar


Note:
Konsistensi dan Kesabaran adalah 2 kunci utama kesuksesan dalam bisnis trading forex ini. Sebesar apapun modal yang anda gunakan akan habis jika anda melupakan 2 kunci tersebut. Jika Anda disiplin mengikuti strategi trading yang kami berikan ini, kami yakin Anda akan bertahan di bisnis ini.

Trading Plan ini dibuat oleh:
Andre Supit (Financial Planner & Kontributor Artikel di TopikForex).

Share this :

Previous
Next Post »
1 Komentar
avatar

Menurut ane sendiri dimana broker ACY ini benar benar is the best broker, dengan segala fasilitas yang telah di berikan terbaik, dengan bonus yang menarik juga, dengan adanya pelatihan online nya, dan dimana ane juga telah lamanya gabung di ACY ini sampai saat ini dimana tidak ada nya kendala permasalahan, dengan dimana cepat dalam masalah eksekusi, pelayanan yang ramah, dana trading terpercaya, dan banyak lagi hal yang dimana telah di berikan terbaik, ACY semoga dipertahankan dan di kembangkan deh agar dimana ane dapat lebih lama lagi untuk trading nya aman, nyaman

Balas

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔